Shopee Indonesia Raih Peringkat Gold dalam e-Commerce Bagi Kalangan Z

Jakarta – Jakarta – Shopee Indonesia memperoleh peringkat Gold untuk kategori E-Commerce bagi kalangan Gen Z dalam Marketeers Youth Choice Award 2025.

“Shopee selalu berupaya memahami preferensi setiap pengguna agar kami dapat terus menghadirkan layanan yang relevan bagi mereka,” kata Direktur Eksekutif Shopee Indonesia, Christin Djuarto pada Selasa (28/1/2025).

Penghargaan yang diberikan oleh Marketeers kepada Shopee menjadi bukti bentuk nyata komitmen e-commerce ini dalam menghadirkan pengalaman belanja yang inovatif dan menyenangkan bagi seluruh pengguna, termasuk Gen Z.

Shopee terus meluncurkan berbagai inovasi interaktif di platformnya seperti Shopee Live dan Shopee Video, Garansi Tepat Waktu, dan Kampanye Spesial Shopee.

Shopee Live dan Shopee Video

Shopee memiliki fitur Shopee Live dan Shopee Video untuk mengakomodasi kebutuhan para pengguna yang memprioritaskan pengalaman belanja interaktif.

Pengguna juga bisa memperoleh informasi yang lebih lengkap dan jelas tentang sebuah produk dalam bentuk konten video interaktif. Sepanjang 2024 sebanyak satu miliar lebih produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang terjual melalui Shopee Live.

Garansi Tepat Waktu
Shopee meluncurkan program Garansi Tepat Waktu pada 2024 untuk memastikan kecepatan dan ketepatan waktu pengiriman, E-commerce ini juga menggandeng sejumlah mitra perusahaan logistik, seperti Anteraja, JNE, Pos Indonesia, dan SiCepat.

Kampanye Spesial Shopee
Shopee menghadirkan beragam kampanye untuk membantu penjual menarik perhatian para pengguna, kampanye tanggal kembar seperti 12.12 Birthday Sale, Flash Sale, program bundling, dan kampanye Ramadan.

“Tak hanya fokus pada inovasi teknologi, Shopee juga berkomitmen membantu pertumbuhan UMKM dan produk lokal di platform kami. Dengan berbagai program menarik dan fitur unggulan, kami ingin terus membangun ekosistem e-commerce yang lebih positif dan relevan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama CEO MarkPlus Incorporated dan Marketeers, Iwan Setiawan mengemukakan digital native dan kelompok generasi terbesar di Indonesia, Gen Z dianggap sebagai salah satu generasi yang paling vokal dalam mengemukakan opini mereka.

Jadi, banyak brand yang berlomba-lomba meluncurkan beragam kampanye kreatif untuk membangun image positif di kalangan Gen Z.

Segmen Gen Z bagi para marketeer karena jadi the one setting the trend dan banyak sekali keputusan pembelian di dalam keluarga yang terjadi atau diserahkan ke Gen Z sebagai anak.

Jadi, untuk menyasar Gen Z brand harus memakai gaya komunikasi yang sesuai dari konvensional ke fungsional.

“Jangan sampai, pemasar merasa sudah memiliki komunikasi dengan tone anak muda tapi ternyata bukan preferensi yang dimiliki Gen Z, melainkan komunikasi untuk Milenial,” ujarnya.

Marketeers kembali mengadakan Marketeers Youth Choice Award bagi brand-brand yang paling diminati oleh Gen Z.

Marketeers Youth Choice Award 2025 atau lima kali yang telah dilakukan melibatkan 2.300 lebih Gen Z dari kalangan Sekolah Menengah Atas (SMA), mahasiswa, fresh graduate di berbagai kota di Indonesia.

Mereka berasal dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek), Surabaya, Banten, Bandung, Garut, Yogyakarta, Purwokerto, Sukabumi, dan Palembang.

Kemudian, Karawang, Kalimantan Timur, Malang, Cilegon, Sumatera Utara, Semarang, Makassar, Riau, Jember, Cirebon, Sukoharjo, Cimahi, Surakarta, Padang, dan Bali.

Market Landscape E-commerce Indonesia 2024 yang dilakukan oleh Kantar menyebutkan harga, kemudahan dan kecepatan proses belanja online merupakan faktor utama yang mempengaruhi preferensi masyarakat, khususnya anak muda dalam memilih platform e-commerce.

Keberhasilan ini juga mencerminkan kemampuan Shopee dalam menghadirkan layanan yang relevan dengan preferensi dan gaya hidup digital generasi muda.

Marketeers Youth Award juga menganugerahkan penghargaan kategori Gold kepada sejumlah perusahaan dari berbagai bidang industri yang telah berhasil memenangkan hati Gen Z seperti Bank Central Asia (BCA), Pertamina, HMNS, Erigo, Azarine, dan FORE. (adm)

Sumber: detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *